Tips Membuat Bioskop MIni di Rumah.

Tips Membuat Bioskop MIni di Rumah. Kamu sedang ingin membuat area nonton seperti bioskop  di dalam rumah. Buat saja bioskop mini di rumah, dengan memperhatikan hal-hal berikut ini : 

inspirasi bioskop mini
phillipsplacerenovation.com

Membuat ruang kedap suara

Agar suara baik dari luar maupun dalam ruangan bioskop mini tidak terdengar, kamu perlu membuat ruangan kedap suara terlebih dahulu. Pelajari bagaimana cara membuat kedap suara, lalu pilihlah produk peredam suara dinding dengan kualitas terbaik.

Gunakan Televisi kualitas terbaik atau proyektor

Hal terpenting memiliki bioskop mini adalah kehadiran gambar yang jernih dan besar. Dalam perihal ini kamu bisa memilih di antara 2 alat yaitu televisi dan proyektor. Kedua alat ini memiliki sumber yang berbeda, jika televisi ia dapat sumber dari sinyal dan jika itu smart tv lebih bagus lagi. Sedangkan proyektor, kamu memerlukan device tambahan seperti smartphone, laptop, raspberry pi hingga pc.

Note : sesuaikan dengan budget yang kamu punya.

ilustrasi penempatan sound bioskop mini
the-home-cinema-guide.com

Tata Letak Audio

Agar menonton lebih nyaman, meletakkan audio di area yang bisa menyebarkan suara secara optimal. Salah satu sistem yang sering digunakan adalah suara surround dengan format speaker kecil. Selanjutnya ada juga posisi yang cukup bagus yaitu di belakang tempat duduk.

Pencahayaan dan Furnitur

Terakhir, tentunya adalah pencahayaan begitu pula dengan furnitur. Gunakan sofa yang empuk dan penerangan yang samar-samar. Kamu juga bisa menggunakan kursi kayu yang panjang namun perlu kamu tambahkan bantal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *